Sabtu, 11 Oktober 2014

Budidaya Seledri Organik Dengan Pemanfaatan Limbah Polymer




Budidaya Seledri Organik Dengan Pemanfaatan Limbah Polymer 




Seledri merupakan tanaman dataran tinggi, tetapi bagi kita yang tinggal dan domisili di zona panas alias dataran rendah  tidak usah berkecil hati , karena pada dasarnya setiap tanaman akan dapat beradaptasi dengan suhu dan lingkungan,yang penting kesuburan tanah terjaga dengan PH seimbang
 ( pH 5,5-6,8. ).


Budidaya tanaman seledri dapat dikatakan cukup mudah serta tidak terlalu banyak perlakuan, yang penting tanahnya gembur dan tidak kekurangan natrium, jika kekurangan N tanaman akan menjadi kerdil dan daunya tidak segar

            Tentang limbah Polymer yang saya maksud adalah sebagai tempat/wadah media tanam baik untuk pembibitan maupun pada saat tanam. Kita bisa menggunakan Sterefoam bekas, botol air mineral, kaleng bekas dll. Dengan penggunaan tempat media tersebut kita sedikit memberi andil dan peran dalam menyelamatkan lingkungan kita dari sampah industry, dan yang jelas kita mendapat manfaat.
 






                   




Gb. 1. Contoh limbah sebagai media tanam

     Langkah langkah penanaman seledri dalam Limbah Polymer adalah :

1. Siapkan botol - botol bekas, kaleng bekas , kotak – kotak sterefoam, dll….
2. Untuk kaleng lubangi bawah kaleng dengan paku atau bor, botol plastik cukup di potong setengah kemudian lubangi bagian bawah, sedangkan sterefoam agar tahan lama lilit dengan plastik isolasi besar ,lubangi bagian bawah.
3. Isi media dengan campuran yang seimbang antara kompos, tanah dan kotoran ternak, biarkan selama satu minggu untuk menstabilkan ph.
4. Semai bibit dalam wadah penyemaian, bisa menggunakan Pottray maupun seterefoam,pada gambar dibawah ini.



Gb. 2. Pottray penyemaian                                                            Gb. 3 Sterefoam penyemaian

5. Setelah semaian berumur satu minggu, pindah ke wadah yang sudah terisi media tanam,untuk kaleng dan plastik isi dengan satu bibit yang siap tanam, untuk sterefoam jarak antar tanaman disesuaikan.
6. Siram tanaman pada pagi dan sore hari,




Gb. 4..seledri berumur 2 minggu dari masa penanaman

7. Panen tanaman setelah berumur antara 2-3 bulan dari waktu sebar. Lakukan panen kedua setelah satu bulan panen pertama.



Seledri tanaman kecil yang banyak mengandung manfaat kesehatan dan ekonomis , memang kita belum mendapat keuntungan ekonomis tapi lebih baik kita mencoba dan melakukanya, sekecil apapun niscaya kita mendapat manfaat dari apa yang kita kerjakan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar